Kembali ke Artikel
BINARA Tumbuh Seperti Chamomile
08 Jan/2026

BINARA Tumbuh Seperti Chamomile

Judul: BINARA Tumbuh Seperti Chamomile

Penulis: A. Meilan

Editor: Nopiranti

Halaman: vi, 96 hlm, 14,8 x 21 cm

Cetakan: Pertama, Januari 2026

Penerbit: Pustaka Mediaguru

Anggota IKAPI No. 192/JTI/2017

Jl. Dharmawangsa 7/14 Surabaya 60286

Website: www.mediaguru.id

ISBN:

Harga:

 

SINOPSIS

 

“Dia selalu bilang baik-baik saja.” Barra tersenyum kecil. “Padahal aku tahu, itu cuma caranya menjaga dunia agar tak ikut runtuh bersamanya.”

Binara, anak pertama yang tak hanya dibesarkan oleh cinta, namun juga oleh tuntutan yang diam-diam menua di pundaknya. Dia belajar tersenyum saat hatinya retak, menenangkan saat jiwanya sendiri bergetar.

Saat keteguhan mulai retak, dia menatap matanya sendiri. Redup, tapi jujur. Di sana, luka akhirnya punya nama: dirinya. Seperti chamomile yang tetap mekar meski diinjak, dia mulai memahami bahwa keindahan sejati lahir dari keberanian untuk tetap lembut di tengah kerasnya dunia.

Di ujung perjalanannya yang sunyi, pertanyaan itu kembali berbisik: apakah kebahagiaan benar-benar ditemukan dalam keteguhan, atau justru dalam keberanian untuk mengaku rapuh?

Sebuah kisah tentang ketenangan yang tumbuh dari luka, tentang seorang yang perlahan belajar pulang kepada dirinya sendiri.

JELAJAH